Tahun Ini Elnusa Anggarkan Capex Rp 700 Miliar

Jakarta, MinergyNews– Corporate Secretary Elnusa, Ari Wijaya dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Kamis (10/03/2022) mengatakan, realisasi belanja modal Elnusa tahun 2021 sebasar Rp436 miliar dengan pemanfaatan untuk berbagai investasi yang mendukung pertumbuhan dan keberlangsungan bisnis.

Menurut Ari, beberapa diantaranya untuk pengembangan jasa hulu serta jasa penunjang migas.

“Penyerapan belanja modal pada tahun 2021 kami sesuaikan dengan kondisi bisnis dan pasar ditahun berjalan,” ujarnya.

Sementara itu, Ari melanjutkan, untuk tahun 2022, pihaknya telah menganggarkan nilai belanja modal lebih tinggi dibandingkan 2021, sekitar Rp700 miliar atau naik 14% dari capital expenditure (capex) RKAP 2021.

“Pemanfaatan dari belanja modal tersebut untuk memperkuat bisnis inti dalam mengoptimalkan stategi bisnis yang berkelanjutan melalui Diversifikasi Portofolio demi menggenjot kinerja keuangan di 2022,” tandasnya.

 




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *