Konsorsium BUMN Siap Beli Divestasi Saham Freeport

Jakarta, MinergyNews–  Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) telah menyiapkan rencana kedua untuk pembelian saham PT Freeport Indonesia jika pembentukan holding BUMN tambang tidak kunjung rampung pada tahun ini.
Deputi Bidang Usaha Pertambangan, Industri Strategis dan Media Kementerian BUMN, Fajar Harry Sampurno mengatakan, pembentukan holding perusahaan BUMN pertambangan memang saat ini tengah ditunggu-tunggu karena selain untuk memperkuat perusahaan pertambangan nasional, pembentukan holding perusahaan pertambangan dibentuk agar bisa membeli pelepasan saham (divestasi) PT Freeport Indonesia.
Fajar menjelaskan, namun jika holding BUMN tambang tidak kunjung selesai, Fajar menjelaskan Kementerian BUMN akan membentuk konsorsium untuk membeli saham tersebut.  
“Jadi kalau holding belum jadi, ya pakai konsorsium BUMN dulu semua,” ujarnya di Jakarta.
Nantinya, Fajar mengungkapkan, konsorsium itu adalah konsorsium BUMN yang terdiri dari perusahaan holding pertambangan yakni PT Aneka Tambang, PT Bukit Asam, PT Indonesia Asahan Alumunium, PT Timah, lalu pemerintah provinsi, dan juga BUMD.
“Pemrov harus ikut sama BUMD,” ungkapnya.
Meski demikian, Kementerian BUMN tetap optimis pembentukan holding BUMN pertambangan akan rampung tahun ini. “Targetnya tahun ini holding tambang,” tukasnya.



Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *